Jumat, 19 November 2010

Bogor Kota Angkot

Hari sabtu ini terasa mendung,cuaca terlihat agak gelap walau matahari sedikit terlihat,entah sore atau kapan Bogor akan turun hujan,karena Bogor terkenal dengan kota hujan,kota terbanyak frekwensi petirnya,serta terbesar suara petirnya.sumber ini didapat dari para peneliti ilmuwan jepang,yang telah meneliti keadaan kota Bogor.Selain itu juga,Bogor terkenal dengan kota Angkot...,ya karena saking banyaknya Angkot,di Bogor mulai di berlakukannya Shift-shift-an untuk beberapa trayek Angkot,seperti 03,02 jurusan Bubulak.ini bertujuan untuk mengurangi kemacetan,cara ini pun katanya mencontoh kota sukabumi,yang telah lebih dulu menerapkan sistem ini,dan cukup efisien.

tapi saya beryukur tiggal di Bogor,kenapa,karena selain udaranya tidak terlalu panas,di bogor jarang terjadi banjir,Alhamdullilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT,beda dengan daerah lain yang sering terkena bencana.

Untuk itu kepada warga Bogor mari kita syukuri nikmat ini, dengan menjaga kelestarian lingkungan,menjaga kebersihan,jangan membuang sampah sembarangan,serta mentaati norma dan aturan yang berlaku,sehingga kita hidup di Bogor ini dengan nyaman dan aman Amin Ya Robbal Alamin



Artikel Yang Terkait:



Tidak ada komentar:

Posting Komentar